Project 4-Desain Kaos


Pada project ke 4 dalam pembelajaran DMI ( Desain Media Interaktif ), disini adalah pembuatan desain kaos. 

Desain kaos disini berfungsi sebagai salah satu identik, identitas yang menonjolkan sebuah brand UMKM yang saya bantu menggunakan jasa saya.

Aplikasi yang saya gunakan untuk membuat sebuah desain kaos disini menggunakan Adobe Photoshop CS6.  Dengan bagian depan saya berikan logo brand UMKM yang sebelumnya sudah saya buat menggunakan aplikasi Corel Draw dan sudah saya jelaskan di blog pada project ke 1.  Sedangkan bagian belakang kaos hanya sebuah tulisan simple dan sederhana. Warna dasar kaos yang saya gunakan berwarna hitam.

Desain kaos yang telah saya buat sesuai seperti gambar diatas. Motivasi desain kaos pada bagian belakang saya buat seperti itu agar terlihat kekinian tapi tetap simple dan keren. Dengan tatanan tulisan typography yang saya buat menggunakan font Roboto. Pada bagian 3 teks bertulisan ' KACANG GORENG '  saya memberikan efek efek bergelombang menggunakan filter > liquify atau dengan short cut shift+CTRL+X.

Komentar

Postingan Populer